Example floating
Example floating
Iklan ramadhan 2024 arkam
BaubauBerita Utama

Berikut Imbauan Ketua DPRD Baubau Jelang Idul Fitri

895
×

Berikut Imbauan Ketua DPRD Baubau Jelang Idul Fitri

Sebarkan artikel ini
Ketua DPRD Baubau, H. Zahari

TEGAS.CO, BAUBAU – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Baubau H Zahari S.E jelang Perayaan Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah 2022 Masehi memberikan imbauan kepada masyarakat, Rabu (27/4/22)

Ketua Golkar Baubau ini meminta kepada semua pihak untuk memaknai Idul Fitri sebagai momentum saling memaafkan dan berbagi.

“Tahun ini dikarenakan adanya kelonggaran mudik maka masyarakat pasti akan lebih meningkat dari sebelumnya namun tetap waspada karena Covid-19 masih ada dan jangan sampai karena mudik terjadi lonjakan kasus positif untuk wilayah kota Baubau,” katanya

Selain itu, sambungnya, pada perayaan hari raya nanti masyarakat diharapkan tetap menjaga ketertiban dan keamanan serta tidak merayakan secara berlebihan.

“Karena keamanan dan kenyamanan Kota kita akan menjadi perhatian dan kewajiban kita bersama untuk memelihara kedamaiannya,” sambungnya

Ia juga menegaskan bahwa harga pangan dan stok barang akan aman selama perayaan dan pelaksanaan hari Raya Idul Fitri nanti.

“Untuk pangan kami terus melakukan pemantauan dan pengawasan terhadap para distributor agar tidak melakukan penimbunan dan mengakibatkan habisnya stok bahan sembako,” ucapnya

Diharapkan dengan himbauan ini, bisa membuat masyarakat saat mudik menjadi aman dan menyenangkan serta terhindar dari segala macam bentuk kejahatan serta ancaman keselamatan diri lainnya.

“Untuk itu mari kita menyambut dan merayakan hari Raya Idul Fitri nanti dengan keadaan yang baik dan berkah,” ujarnya

Laporan: JSR

Editor: YUSRIF

Terima kasih

error: Jangan copy kerjamu bos