TEGAS.CO., SULTRA – Pasien positif virus Corona di Sulawesi Tenggara (Sultra) kembali bertambah. Berdasarkan data yang disampaikan gugus tugas percepatan penanganan wabah Covid-19 Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) per 29 November 2020, pukul 17.00 Wita, ada penambahan 65 kasus baru.
Dari total tersebut Kota Kendari 30 orang, Baubau 1 orang, Konawe Utara 2 orang, Kolaka 11 orang, Muna 4 orang, Buton Selatan 1 orang, Bombana 11 orang, Konawe Selatan 3 orang, Kolaka Timur 1 orang, dan Konawe 1 orang. Sehingga total konfirmasi positif menjadi 6.501 kasus. Kata jubir Satgas Covid-19, dr. Wayonk.
Sementara itu, terdapat 2 kasus sembuh untuk wilayah Konawe Selatan, dengan rincian total 5310 kasus sembuh, Tuturnya.
Di hari yang sama, jubir mengkonfirmasi terdapat 3 kasus meninggal yang diantaranya berasal dari Kota kendari 1 kasus, Konawe Selatan 1 kasus ,dan Muna 1 kasus.
Ditambahkannya untuk 3 kasus meninggal dunia ini adalah laki-laki 27 tahun asal Kota Kendari, Perempuan 4 tahun asal Konawe Selatan, dan Laki-laki 64 tahun asal Muna.
“Olehnya itu pasien yang meninggal dunia sampai hari ini berjumlah 106 orang,” tutupnya.
Ismith
Komentar