Example floating
Example floating
Iklan ramadhan 2024 arkam
Berita UtamaMuna Barat

Sail to Indonesia Sandar di Selat Tiworo, Pemda Mubar Bakal Hadirkan Pertunjukan Lokal

2482
×

Sail to Indonesia Sandar di Selat Tiworo, Pemda Mubar Bakal Hadirkan Pertunjukan Lokal

Sebarkan artikel ini
Sail to indonesia Bakal Sandar di Selat Tiworo, Pemda Mubar Hadirkan Pertunjukan Lokal

TEGAS.CO,. MUNA BARAT – Event Sailing Pass Rally Sail to Indonesia 2022 usai resmi dibuka di Pelabuhan Navigasi Kei, Maluku Tenggara, bulan lalu, Rabu (20/7/2022), kini mulai berlayar mengelilingi Nusantara.

Mengutip tourismforus.com, Sebanyak 21 kapal berbendera Australia, Amerika Serikat, Britania Raya, Belanda, Austria, Jerman, dan Swedia telah berada di Kepulauan Kei.

Di antara sekitar 50 yachter, ada peserta keluarga dengan anak-anak yang akan menikmati pelayaran di negeri tropis Indonesia sampai awal bulan November mendatang.

Rute Sail to Indonesia 2022 menyinggahi Kepulauan Kei, Banda, Ambon, Tifu, Wakatobi, Pulau Wajo, Baubau di Pulau Buton, Muna Barat, Labuan Bajo, Sumbawa, Lombok Utara, Lovina di Bali utara, Bawean, Kumai, Pulau Belitung, Penuba, dan berakhir di Pulau Benan, Lingga, Kepulauan Riau.

“Sail To Indonesia merupakan rute rally paling populer. Karena rute rally ini juga merupakan lintasan para pelayar dunia dari Benua Australia ke Asia,” ujar Raymond T. Lesmana dari International Yacht Rally Organizer-Indonesia.

Terkait itu, Juru bicara (Jubir) Penjabat (Pj) Bupati Mubar, Muhammad Fajar Fariki menyampaikan kegiatan tersebut memberikan banyak keuntungan bagi Mubar sebagai ajang menunjukan identitas dan kearifan lokal.

“Kita bersyukur sekali, Mubar dijadikan sebagai salah satu top point daerah kunjungan peserta Sail To Indonesia tahun 2022,” kata Fajar, Selasa (30/8/2022).

Fajar menilai, helatan event tahunan yang diselenggarakan oleh pihak Kementerian tersebut harus dimaksimalkan sebagai media promosi untuk memperkenalkan Mubar.

Sehingga untuk memberikan kesan yang baik kepada peserta Sail To Indonesia 2022, Pemkab Mubar dan masyarakat harus berupaya menunjukkan sikap yang ramah dengan memaksimalkan pelayanan.

“Ini menjadi momentum yang baik untuk kovery pariwisata kita di Indonesia dan tentunya diMubar,” ungkapnya.

Lanjutnya, Pemda Mubar welcome dan berupaya menyampaikan kesan yang santun dan memastikan keamanan para peserta. Nantinya dengan momentum itu Pemda telah mempersiapkan sejumlah kegiatan mulai 2-5 September 2022.

Mulai dari kesenian yakni Pohule, Perkelahian Kuda, Ewa Wuna (Silat Muna), Modero, Tari Linda, Tari Ngibi, Silat Manca, Kecapi, Gambus, Grambangan, Gamelan, Tari Bali, Kuda Lumping, Seni Tari Bugis.

Selain itu akan diadakan sejumlah perlombaan yakni Po Ase, Balapan perahu body batang 24 PK, Lomba perahu biduk/dayung sampan, tarik tambang perahu naga, lomba pidato Tingkat SMA/SMK (Tema: kelestarian lingkungan), lomba goyang Haji Ali dan lomba engrang.

“Pj Bupati Dr Bahri sampaikan untuk ikut sukseskan kegiatan ini, apalagi ini menyangkut nama baik bumi laworo dalam pentas kepariwisataan internasional. Momentum memperkenalkan dan mempromosikan Mubar baik di panggung pariwisata nasional maupun Go Internasional. Olehnya itu, semua pihak harus bergandengan tangan dan bekerja sama sukseskan,” ucap Fajar

Laporan: FAISAL

Editor/ Publisher: YUSRIF

Terima kasih