Example floating
Example floating
Iklan ramadhan 2024 arkam
Berita UtamaSulawesi TenggaraSultra

Ketua DPRD Sultra: Pemerintah Subsidi Penerbangan Kendari – Wakatobi 1,5 Milyar

758
×

Ketua DPRD Sultra: Pemerintah Subsidi Penerbangan Kendari – Wakatobi 1,5 Milyar

Sebarkan artikel ini
Ketua DPRD Sultra: Pemerintah Subsidi Penerbangan Kendari - Wakatobi 1,5 Milyar
Suasana rapat pembahasan Raperda APBD perubahan 2022

TEGAS.CO., SULAWESI TENGGARA – Ketua DPRD Sultra, H. Abdurrahman Shaleh, SH., M.Si atau ARS menyebut, subsidi penerbangan Kendari – Wakatobi sebesar Rp. 1,5 Milyar.

ARS bilang, subsidi ini berdasarkan kesepakatan antara pemerintah dan DPRD Sultra.

“Kabupaten Wakatobi ini masuk dalam 10 besar destinasi wisata. Sehingga kita alokasikan subsidi anggaran penerbangan, Kendari – Wakatobi. Jadi tanggung jawab kami itu perginya, pulangnya adalah Pemda Wakatobi, ” terang ARS, Selasa (27/9/2022).

Lanjut ARS, anggaran subsidi penerbangan Kendari – Wakatobi kini tinggal diimplementasikan.

“Tapi lucunya Pemda Wakatobi belum mensahkan, dan belum didukung oleh DPRD Wakatobi, subsidi penerbangan yang menjadi tanggung jawabnya, mereka belum menganggarkan, “ungkap ARS dalam rapat pembahasan Raperda APBD perubahan 2022 di gedung DPRD Sultra.

ARS kuatir, anggaran subsidi penerbangan Kendari – Wakatobi jadi mubazir.

“Jangan sampai kita ketuk mereka tidak dukung, mubazir uang kita, lebih baik dipakai untuk pembangunan infrastruktur jalan di wilayah Kabupaten Buton dan kabupaten lain,” ucap ARS.

Senada dikatakan kepala Dinas Pariwisata, H. Belly Harly Tombili. Ia berharap agar alokasi anggaran subsidi Kendari – Wakatobi yang menjadi tanggungjawab pemerintah provinsi tetap dianggarkan, meski pemkab dan DPRD Wakatobi belum menyetujui alokasi anggaran subsidi yang menjadi tanggungjawabnya, yakni subsidi penerbangan Wakatobi – Kendari.

“Kami berharap pak pimpinan, agar tetap menganggarkan subsidi penerbangan Kendari – Wakatobi, sebab ini menghidupkan banyak usaha kecil yang kini mengalami kerugian besar mencapai milyaran rupiah pasca berhentinya penerbangan Kendari – Wakatobi, meski pemkab dan DPRD Wakatobi belum menyetujui anggaran yang menjadi tanggungjawabnya,”pinta Belly dihadapan ketua DPRD dan anggota Banggar.

Informasi yang dihimpun tegas.co, wakil ketua DPRD Sultra, Nursalam Lada telah mengkonfirmasi kepada pemkab dan DPRD Wakatobi terkait alokasi anggaran subsidi penerbangan Wakatobi – Kendari.

“Saya sudah menanyakan ini kepada pemkab dan DPRD Wakatobi, jawabannya masih dalam pembahasan, ” katanya.

Penelusuran tegas.co, alokasi anggaran subsidi Rp. 1,5 milyar untuk penerbangan Kendari – Wakatobi dialokasikan tiga bulan saja, selama tahun 2022.

REDAKSI

Terima kasih